
![]() |
Pengalaman fotografi yang semakin baik dan lengkap pada ponsel pintar dengan Kamera Ultra-clear AI 200 MP dan Fitur-Fitur AI
LONDON, 24 Mei 2025 /PRNewswire/ — Merek teknologi global HONOR hari ini meluncurkan seri HONOR 400 terbaru di pasar-pasar Eropa. HONOR 400 mewujudkan pengalaman fotografi AI terbaik dan memiliki durabilitas yang luar biasa. Dilengkapi Kamera Ultra-clear AI 200 MP, fitur AI Editing yang praktis, serta baterai Silikon-karbon 5.300 mAh, serta Layar Ultra Bright 5.000 nit yang canggih, HONOR 400 mendukung generasi melek Internet untuk menjalani gaya hidup yang lebih menarik.
“HONOR 400 menciptakan fitur-fitur fotografi AI yang semakin mudah diakses setiap orang untuk menjalani gaya hidup yang lebih menarik,” ujar James Li, CEO, HONOR. “Lewat fitur-fitur AI unggulan yang hadir dengan harga terjangkau, pengguna juga bisa menikmati fotografi AI terbaru–mulai dari fitur pemotretan ultra-clear AI hingga perangkat penyuntingan canggih yang didukung AI, HONOR 400 mewujudkan berbagai peluang berkreasi yang beraneka ragam dan menyenangkan.”
Kamera AI yang Canggih dan Praktis
Untuk mewujudkan pengalaman fotografi terbaik, HONOR 400 dilengkapi Sistem Kamera Ultra-clear AI 200 MP yang penuh terobosan. Dengan Kamera Utama Ultra-clear AI 200 MP[1], dilengkapi sensor besar 1/1,4-inci, bukaan diafragma lensa (aperture) f/1.9, serta stabilitas ganda OIS + EIS, HONOR 400 menghasilkan foto yang sangat jernih, bahkan ketika dalam kondisi gelap. Kamera Ultra-Wide 12 MP 112° dan Kamera Makro[2] memotret dengan sudut yang lebih lebar, sedangkan Kamera Portrait Selfie 50 MP[3] dengan aperture f/2.0, dilengkapi algoritma potret canggih HONOR, menjamin kualitas swafoto (selfie) berstandar profesional dengan detail memukau dan warna realistis.
Pengalaman fotografi pada HONOR 400 didukung AI HONOR IMAGE ENGINE yang canggih, dilengkapi berbagai inovasi AI mutakhir yang meningkatkan fotografi ponsel. HONOR 400 merupakan ponsel pintar pertama yang memiliki fitur telephoto 30x dengan kamera utama, serta memperkenalkan AI Super Zoom yang didesain untuk memotret pemandangan alam yang sangat indah atau lanskap perkotaan dengan jarak fokus yang luar biasa dari 15x hingga 30x.
Fitur AI Portrait Snap, mengalami peningkatan berkat Capture Enhancement Large Model, menjamin setiap foto tetap tajam dan mendetail, bahkan ketika memotret subjek yang bergerak dalam portrait mode di jalanan pada siang hari. Agar hasil video semakin estetis pada, HONOR 400 memperkenalkan AI-driven Film Simulation Mode[4] yang secara cerdas menganalisis kondisi pencahayaan dan detail subjek untuk menciptakan efek sinematis sesuai suasana latar adegan. HONOR 400 membantu pengguna mengabadikan momen yang paling berkesan dengan tampilan terbaik.
HONOR 400 juga melansir fitur AI Editing yang meningkatkan kreativitas pengguna. Dengan model AI dari Google yang menghasilkan video seni, Veo 2 pada Google Cloud Vertex AI, pengguna bisa mengeksplorasi beragam opsi lewat fitur image to video[5] yang segera hadir pertama kali pada HONOR 400. Fitur HD Moving Photo mengabadikan durasi istimewa selama tiga detik dari momen-momen menarik. Dengan demikian, pengguna mudah membagikan atau mengedit video pendek (snippet) untuk platform media sosial[6]. HONOR meningkatkan fitur ini lewat Moving Photo Collage, fitur inovatif yang dapat dipakai pengguna untuk menggabungkan dua hingga sembilan foto bergerak. Pengguna pun bisa menyatukan foto-foto bergerak dalam kisah video menarik. Karena foto-foto bergerak ini dapat dibagikan secara lintasekosistem, HONOR semakin mempermudah pengalaman pengguna[7].
HONOR 400 turut menawarkan sederet fitur pintar untuk berkreasi dengan foto, termasuk HONOR AI Eraser, AI Outpainting, AI Erase passers-by and AI Remove Reflection[8]. Lewat fitur AI Editing, pengguna bisa mengubah foto-foto yang mengabadikan momen sehari-hari.
Baterai Tahan Lama dan Performa Perangkat Keras yang Lebih Baik
HONOR 400 dilengkapi Baterai Silikon-karbon 5.300 mAh[9] yang lebih awet, terutama ketika pengguna bepergian. Baterai ini didesain untuk kondisi bersuhu rendah sekitar -20°C dengan daya baterai rendah sehingga tetap berfungsi untuk berbagai hal, termasuk melakukan panggilan telepon dan merekam video dalam kondisi apa pun. Memiliki usia pakai yang tahan lama, kesehatan baterai HONOR 400 terjaga di atas 80% bahkan setelah empat tahun [10]. Dengan 66W HONOR Wired SuperCharge[11] 66 W, daya baterai HONOR 400 dapat terisi hingga 44% hanya dalam 15 menit[12].
HONOR 400 selalu siap mendampingi pengguna ketika bertualang di alam terbuka dan berhadapan dengan medan berat. Dengan Snapdragon 7 Gen 3 Mobile Platform[13] dan CPU Turbo X Game Engine, HONOR 400 memiliki kapasitas penyimpanan data yang sangat besar, 512 GB, guna menjamin durabilitas terbaik. HONOR 400 juga memiliki peringkat daya tahan air dan debu IP65 sehingga benar-benar aman dari air dan debu.
Teknologi Layar Canggih yang Meningkatkan Kenyamanan
HONOR 400 menggunakan Layar Ultra Bright dengan tingkat kecerahan layar 5.000 nit[14] sehingga visibilitas layar tetap terjaga dengan baik dalam kondisi pencahayaan apa pun. Berkat Teknologi Full-scene Sunlight Display Enhancement dan Dynamic Dimming Display, pengguna bisa menikmati warna-warna cerah dan kontras tajam, bahkan ketika berada di paparan matahari langsung. Fitur Motion Sickness Relief[15] hadir sebagai solusi terlengkap di industri, mengurangi rasa pusing dan tidak nyaman saat pengguna menatap layar ponsel saat berkendara. Berkat fitur ini, rasa pusing pun berkurang, dan pengalaman berkendara semakin nyaman. Inovasi tersebut mewujudkan pengalaman visual yang sangat menarik.
Mendukung Gaya Hidup Pintar dengan MagicOS 9.0 yang Didukung AI
HONOR 400 didukung MagicOS 9.0, mewujudkan pengalaman pengguna yang sangat cerdas dengan beragam fitur-fitur pintar AI. MagicOS 9.0 juga menawarkan fitur-fitur premium, seperti AI Translation, AI Recorder, Magic Portal, AI Minutes, AI Summary, AI Format, Magic Capsule, AI Writing Tools, dan AI Subtitles. Fitur-fitur mutakhir ini memudahkan pengguna untuk melakukan lebih dari satu pekerjaan, meningkatkan produktivitas, serta mewujudkan interaksi personal. Maka, HONOR 400 menjadi pilihan terbaik bagi pengguna. Dengan fitur inovatif dan desain yang mengutamakan pengguna, HONOR 400 memperluas potensi sebuah perangkat pintar pada era modern.
Demi melindungi pengguna dari aksi penipuan deepfake dan menjaga keamanan berinternet, HONOR 40 mengintegrasikan teknologi on-device AI Deepfake Detection. Fitur ini menggunakan algoritma canggih yang mengenali konten-konten manipulatif dengan menganalisis visual buatan yang tidak sempurna pada level piksel, memisahkan artefak komposisi, menemukan kontinuitas adegan video, dan lain-lain. Dengan demikian, pengguna terlindungi dari aksi penipuan deepfake ketika melakukan panggilan video.
HONOR 400 juga dilengkapi Gemini[16], asisten AI dari Google. Pengguna bisa mengobrol dengan Gemini untuk belajar, menyusun rencana, menulis, dan lain-lain! Pengguna pun bisa memakai fitur Live with Gemini ketika membahas ide-ide, menyederhanakan topik yang rumit, serta melatih momen-momen penting dengan respons langsung. Pengguna cukup menekan power button untuk mulai menggunakan Gemini.
Memperkenalkan HONOR 400 Pro
Selain pengalaman fotografi AI dan durabilitas terbaik seperti versi standar, HONOR 400 Pro menggunakan Kamera Telephoto[17] 50 MP dengan sensor Sony IMX856, 3x optical zoom, dan OIS sehingga foto zoom tetap menampilkan detail menarik. HONOR 400 Pro dilengkapi fitur AI Enhanced Portrait yang menghasilkan Potret dengan definisi yang sangat tinggi agar setiap subjek menampilkan warna-warna realistis. Durabilitas menjadi salah satu keunggulan versi Pro dengan peringkat daya tahan debu dan air IP68 dan IP69 sehingga ponsel semakin terlindungi. Pengisian daya baterai juga sangat optimal karena mendukung pengisian daya dengan kabel 100 W dan nirkabel 50 W. Didukung Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Platform[18], HONOR 400 Pro menghasilkan performa yang lebih mulus dan bertenaga, serta menjadi perangkat pendamping terbaik pada era AI. Dengan model AI besar HONOR yang melakukan penerjemahan ketika melakukan panggilan telepon, HONOR 400 Pro memperlancar komunikasi, serta mampu melaksanakan penerjemahan langsung hingga enam bahasa[19]. Berkat fitur fotografi yang luar biasa, serta durabilitas dan efisiensi pengisian daya terbaik, HONOR 400 Pro hadir sebagai pilihan ideal bagi pengguna yang menginginkan kinerja unggulan.
Harga dan Ketersediaan Produk
Dengan desain elegan yang terinspirasi dari alam, HONOR 400 tersedia dalam warna Midnight Black, Meteor Silver, Desert Gold, sedangkan HONOR 400 tersedia dalam dua warna20]: Midnight Black, Lunar Grey.
HONOR 400 dapat dibeli mulai 22 Mei di Inggris lewat honor.com/uk dengan harga mulai £399,99, serta segera tersedia di Perancis, Italia, Jerman, Spanyol, dan negara-negara Uni Eropa lain pada 22 Mei dengan harga mulai €449,9.
Informasi selengkapnya tersedia di gerai daring HONOR: www.honor.com.
Tentang HONOR
HONOR adalah perusahaan ekosistem perangkat AI terkemuka di dunia. HONOR berkomitmen mengubah interaksi manusia dan perangkat dengan menyediakan ekosistem AI untuk seluruh konsumen pada era AI dan masa depan. HONOR mengembangkan potensi industri lewat kolaborasi terbuka guna bekerja sama menciptakan ekosistem yang saling menguntungkan bersama mitra-mitra industri. Menawarkan portofolio produk inovatif mulai dari ponsel AI, PC, komputer tablet, wearable, dan lain-lain, HONOR memberdayakan setiap manusia agar setiap orang dapat menyambut dunia baru yang pintar.
Informasi selengkapnya tersedia di gerai daring HONOR: www.honor.com atau menghubungi alamat surel newsroom@honor.com
https://www.facebook.com/honorglobal/
https://www.instagram.com/honorglobal/
https://www.youtube.com/c/HonorOfficial
[1] 200MP adalah parameter piksel kamera. Piksel foto yang sebenarnya bervariasi berdasarkan moda kamera yang berbeda-beda. Anda dapat mengacu pada kondisi yang sebenarnya. Anda harus mengaktifkan Moda HIGH-RES untuk menggunakan kamera 200 MP.
[2] 12MP adalah parameter piksel kamera. Piksel foto yang sebenarnya bervariasi berdasarkan moda kamera yang berbeda-beda. Anda dapat mengacu pada kondisi yang sebenarnya.
[3] 50MP adalah parameter piksel kamera. Piksel foto yang sebenarnya bervariasi berdasarkan moda kamera yang berbeda-beda. Anda dapat mengacu pada kondisi yang sebenarnya.
[4] Implementasi efek tertentu bervariasi berdasarkan skenario penggunaan. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
[5] Fitur AI Image to Video akan diperbarui lewat OTA. Implementasi efek tertentu bervariasi berdasarkan skenario penggunaan. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya. Periode Penjualan Produk Tahap Awal di Pasar Global (kecuali Amerika Latin dan Eurasia); Durasi: 15 Mei – 31 Agustus 2025. Pengguna bisa memperoleh akses gratis selama dua bulan melalui galeri foto. Perpanjangan akses akan dievaluasi menurut frekuensi penggunaan yang sebenarnya. Detail Program Promosi: Setelah mengajukan akses gratis, pengguna memperoleh hingga 10 penggunaan gratis per hari selama periode dua bulan.
Catatan: Penawaran program promosi bervariasi menurut wilayah. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
Anda sebaiknya menghindari penggunaan foto selebritas, figur politik, bendera negara, serta informasi sensitif lain demi mencegah pengendalian risiko.
[6] Foto bergerak merupakan fitur bawaan. Fitur membagikan foto di platform media sosial akan tersedia lewat pengkinian OTA.
[7] Transfer berkas antara perangkat HONOR dan iPhone/iPad harus menggunakan aplikasi “HONOR Share” dengan kompatibilitas MagicOS 9.0 atau versi yang lebih baru, serta IOS/iPadOS versi 15.0 atau lebih baru. Foto-foto produk hanya tersedia untuk referensi. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
[8] Beberapa fitur penyuntingan AI akan diperbarui lewat OTA. Implementasi efek tertentu bervariasi menurut skenario penggunaan. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
[9] Kapasitas baterai nominal adalah 5.400 mAh, sedangkan kapasitas baterai rata-rata mencapai 5.170mAh. Kapasitas baterai bervariasi menurut wilayah. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
[10] Data berasal dari laboratorium HONOR. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
[11] HONOR 400 yang khusus untuk pasar Uni Eropa mendukung HONOR SuperCharge 66 W dengan kabel. HONOR SuperCharge 66 W dengan kabel berarti daya keluaran alat pengisi daya mencapai 66 W. Fitur ini harus digunakan dengan SuperCharger kabel dan kabel orisinal HONOR. Kecepatan pengisian daya secara cerdas berubah-ubah sesuai skenario penggunaan. Anda dapat mengacu pada kondisi sebenarnya.
[12] Data berasal dari laboratorium HONOR.
[13] Snapdragon adalah merek dagang Qualcomm Incorporated, terdaftar di Amerika Serikat dan negara-negara lain.
[14] Data tingkat kecerahan puncak 5.000 nits berasal dari laboratorium HONOR dan hanya berlaku untuk skenario tertentu.
[15] Ponsel ini bukan alat medis dan tidak untuk perawatan medis. Pengalaman penggunaan sebenarnya bervariasi menurut sejumlah faktor, seperti lingkungan dan kondisi personal. Anda dapat mengacu pada kondisi yang sebenarnya.
[16] Google, Android, Google Cloud dan Gemini adalah merek dagang Google LLC.
[17] 50MP adalah parameter piksel kamera. Piksel foto yang sebenarnya bervariasi berdasarkan moda kamera yang berbeda-beda. Anda dapat mengacu pada kondisi yang sebenarnya. Anda harus mengaktifkan Moda HIGH-RES untuk menggunakan kamera 50 MP.
[18] Snapdragon adalah merek dagang Qualcomm Incorporated, terdaftar di Amerika Serikat dan negara-negara lain.
[19] Saat ini, fitur tersebut mendukung enam bahasa, yakni bahasa Inggris, Perancis, Italia, Jerman, Spanyol, dan Mandarin.
[20] Ketersediaan warna bervariasi menurut wilayah. Anda dapat menghubungi gerai setempat untuk keterangan lebih lanjut.